Jika anda sudah memahami pentingnya algoritma dalam memecahkan masalah, maka dalam komputer solusi itu harus ditulis dalam kumpulan kumpulan instruksi yang dapat dimengerti oleh komputer untuk segera di eksekusi. salah satu program yang dibahas disini adalah PHP.
Apa itu PHP ?
PHP (PHP: Hypertext Prepocessor)
merupakan bahasa pemrograman web yang dapat disisipkan dalam script HTML. Banyak sintaks di dalamnya yang mirip dengan bahasa C, Java dan Perl. Tujuan dari bahasa ini adalah membantu para pengembang web untuk membuat web dinamis dengan cepat.
Untuk dapat bekerja dengan PHP, berikut ini adalah beberapa aplikasi yang diperlukan:
· Web server (Apache, IIS, Personal Web Server/PWS)
· PHP server (dapat didownload di PHP.net)
· Database server (MySQL, Interbase, MS SQL, dll)
· Web Editor (Dreamweaver, Frontpage, dll)
Kita dapat menggunakan tool tool aplikasi gratisan yang ada di internet dan dikemas sebagai 3 in 1 (tiga dalam 1) yang telah berisi web server apache, PHP, dan database Mysql. tool tool itu antara lain : XAMMP, WAMMP, LAMMP, Appserv, PHPTriad, dll.
Yang sering dan banyak dipakai di pasaran karena kompabilitasnya adalah XAMMP (termasuk dipakai sebagai standar pada lomba web desain LKS-SMK).
Jika telah didapatkan aplikasi XAMMP yang dapat diunduh gratis di internet, maka langkah awal dalam pembuatan coding dengan coding adalah menginstall XAMMP terlebih dahulu (Ikuti langkah petunjuk instalasi XAMMP di komputer anda sesuai materi presentasi powerpoint guru).
Syintak PHP
Penulisan coding dalam PHP dapat digunakan notepad, notepad ++, ataupun dreamweaver menggunakan syntak sebagai berikut :
Contoh penulisan coding (file:latih1.php)
secara default, file yang anda buat harus disimpan pada suatu folder :
C:/XAMMP/htdocs/folder_anda/nama_file.php
tetapi anda juga boleh menyimpan ditempat lain, namun membuuhkan sedikit pemahaman tentang konfigurasi PHP (pada materi latihan PHP dasar disarankan default saja)
Memanggil/membuka file .php
Untuk mengetahui hasil dari eksekusi script php yang anda buat, terlebih dahulu harus diaktifkan web server apachenya (running) pada panel control XAMMP, setelah itu pada browser kita ketik :
localhost/nama_folder (enter)
pilih file php yg akan dieksekusi
catatan : tidak dianjurkan memberi nama file dengan index.php pada latihan latihan dasar php ini, karena file ini akan dieksekusi secara automatis, sehingga anda tidak bisa mencoba eksekusi file php lainnya. kecuali, jika anda sudah mahir bermain dengan script php (misal membuat web desain) maka file ini memang wajib ada.
Next... materi-3:contoh contoh file php